Jumat, 10 Januari 2014

kesimpulan dari semua tugas softskill Sistem Informasi Psikologi serta hubungan dari sistem informasi dan psikologi itu sendiri

Pada tugas pertama membahas tentang pengertian informasi, sistem informasi, arsitektur komputer, struktur kognisis manusia, dan analisa pengaplikasian.informasi adalah data yang telah diproses sedemikian rupa sehingga memiliki makna agar berguna untuk orang yang menerimanya. Sistem informasi psikologi adalah kerangka kerja yang mengkoordinasikan sumber daya (manusia komputer) untuk mengubah masukan (input) menjadi keluaran (output) guna mencapai sasaran-sasaran perusahaan. Arsitektur komputer adalah konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu sistem komputer. Dan struktur kognitif adalah mental framework yang dibangun seseorang dengan mengambil informasi dari lingkungan dan menginterpretasikan, mengreorganisasikan, serta mentransformasikannya. dapat disimpulkan bahwa ketika mendapatkan informasi, arsitektur komputer membuat suatu sistem dengan bantuan kognisi manusia. kemudian setelah itu terbentuklah sistem informasi dimana akan membantu pekerjaan manusia seperti yang diterangkan dalam contoh pengaplikasiannya dalam tugas pertama tentang sistem penggajian di PT CPS

Pada tugas kedua membahas tentang penjelasan dari CBIS (Computer Based Information System) serta perbandingan sistem informasi pada dua perusahaan dibidang yang sama. CBIS adalah sistem informasi berbasis komputer yang merupakan sistem pengolahan suatu data menjadi sebuah informasi yang mendukung pengambilan keputusan, koordinasi, dan kendali serta visualisasi dan analisis. Pada tugas ini dijelaskan tentang perbandingan jasa pengiriman barang pos indonesia dan JNE. masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Dalam pembandingan ini saya hanya menggunakan opini saya sebagai orang yang pernah menggunakan jasa tersebut. 

Pada tugas ketiga membahas tentang artificial intelligence, dan sistem pakar. Artificial Intelligence didefinisikan sebagai kecerdasan entitas ilmiah (non-natural, man-made). Sedangkan sistem pakar adalah sistem yang meniru kepakaran seseorang dalam bidang tertentu dalam menyelesaikan suatu permasalahan. Pada tugas pertama saya membahas tentang GPS sebagai contoh pengaplikasiannya. 

Pengertian Sistem informasi dan Psikologi
menurut Davis, sisteminformasi adalah suatu sistem yang menerima masukan data dan instruksi, mengolah data tersebut sesuai dengan instruksi dan mengeluarkan selain itu. Sedangkan menurut Tafri sistem informasi adalah suatu data yang dikumpulkan, dikelompokkan dan diolah sedemikian rupa sehingga menjadi sebuah kesatuan informasi yang terkait dan saling mendukung sehingga menjadi suatu informasi yang beharga bagi penerima. 

Menurut Dakir (1993) Psikologi membahas tingkah laku manusia dalam hubungannya dengan lingkungan. Sedangkan menurut Muhibbin Syah (2001) psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku terbuka dan tertutup pada manusia baik selaku individu maupun kelompok, dalam hubungannya dengan lingkungan.  Psikologi adalah sebuah bidang ilmu pengetahuan dan ilmu terapan yang mempelajari megenai perilaku dan fungsi mental manusia secara ilmiah

Menurut Gaol, sistem informasi Psikologibertujuan mendapatkan pemahaman bagaimana manusia membuat keputusan merasa dan menggunakan informasi formal. Sedangkan sistem informasi itu sendiri adalah suatu sistem yang menyediakan informasi-informasi yang berkaitan dengan ilmu psikologi yang dapat dijadikan untuk meningkatkan pengguna dalam mengambil suatu keputusan terhadap penelitian, perencanaan, dan pengolahan.

Sangat jelas kaitan antara kedua bidang ini. dalam ilmu psikologi juga dibutuhkan sistem informasi seperti pada saat melakukan tes. psikologi membutuhkan sistem untuk mengukur hasil dari tes tersebut. sedangkan pada sistem informasi juga membutuhkan psikologi untuk membuat sistem yang dikeluarkan dapat bermanfaat bagia orang banyak

Sumber:
http://belajarpsikologi.com/pengertian-psikologi/
http://corrie03.wordpress.com/2013/11/19/definisi-sistem-informasi-psikologi/
http://id.wikipedia.org/wiki/Psikologi